Desa Torotuo, Kolaka Utara - Semangat gotong royong dan persiapan meriahkan peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke-78 semakin terasa kental di Desa Torotuo. Mahasiswa KKN Universitas Sembilanbelas November (USN) Kolaka terus beraksi dalam rangka menyemarakkan momen bersejarah ini.
Pada hari ke-20 kegiatan KKN, yang jatuh pada tanggal 13 Agustus 2023, mahasiswa KKN USN Kolaka terlibat dalam rangkaian kegiatan yang berfokus pada pembersihan dan pembenahan lingkungan desa. Kegiatan dimulai dengan melanjutkan pengecatan patok yang belum selesai, sebagai bagian dari penilaian persiapan HUT RI.
Tak hanya itu, semangat gotong royong semakin terlihat dengan dilakukannya pengecatan papan balai desa dan jembatan. Pembenahan tersebut tidak hanya memberikan kesan segar bagi desa, tetapi juga mencerminkan semangat kebersamaan dalam menjaga sarana publik.
Dalam upaya menjaga kebersihan dan kerapihan desa, mahasiswa KKN USN Kolaka juga turut ambil bagian dalam kegiatan pembersihan desa. Bersama dengan pemuda-pemuda Torotuo, mereka membersihkan lingkungan desa dari berbagai sampah dan menjadikan desa ini semakin bersih dan nyaman.
Semua kegiatan ini merupakan bukti konkret dari kolaborasi antara mahasiswa KKN dan masyarakat Desa Torotuo dalam mempersiapkan peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia. Semangat gotong royong dan kebersamaan yang terjalin diharapkan akan terus berlanjut dalam berbagai kegiatan positif di desa ini.
Laporan: Mahasiswa KKN USN Kolaka 2023 dari Kolaka Utara , kec.Rante Angin ,Desa Torotuo
Penulis: Dariati
إرسال تعليق