Kolaka, 28 Agustus 2023
- Organisasi Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Cabang Kolaka menggelar acara istimewa bertajuk "Perempuan Berkebaya" yang dihadiri oleh seluruh pengurus IWAPI, Ibu Bupati Kolaka, serta Ibu Rektor Universitas Sembilabelas November (USN) Kolaka,dan Ibu Bhayangkari Kolaka. Acara berlangsung dengan meriah di Zona Cafe Jln Alam Mekongga.

Dalam upaya merayakan keberagaman dan mempererat tali persaudaraan di kalangan perempuan pengusaha, IWAPI Cabang Kolaka menggelar acara "Perempuan Berkebaya". Kegiatan ini bertujuan untuk menghargai budaya lokal seperti tenunan adat mekongga sambil mempromosikan kerjasama antar perempuan dalam dunia bisnis.

Seluruh pengurus IWAPI Kab.Kolaka berkumpul dengan penuh semangat dalam  ajang ini. Mereka memamerkan keindahan dan keunikan kebaya, salah satu warisan budaya Indonesia yang menggambarkan kemuliaan serta keanggunan perempuan indonesia dengan nuansa merah putih. 

Kehadiran Ibu Bupati Kolaka, Hj.Herty Akitasan, serta Ibu Rektor USN Kolaka, Hj.Nuraidah Thayeb.S.Pd.,M.Pd memberikan nilai tambah pada acara tersebut. Dalam pidato singkatnya, Ibu Bupati Kolaka menekankan pentingnya peran perempuan dalam memajukan ekonomi daerah serta mempromosikan kekayaan budaya. Ia juga memberikan apresiasi atas komitmen IWAPI dalam memperkuat jaringan pengusaha perempuan.


Sementara itu, Ibu Rektor USN Kolaka, Hj.Nuraidah Thayeb.S.Pd.,M.Pd menjadi juri saat lomba fashio show malam itu menggarisbawahi peran pendidikan dalam memberdayakan perempuan untuk mencapai prestasi di berbagai bidang, termasuk dunia usaha. Ia berharap kerjasama antara universitas dan IWAPI akan semakin erat guna menciptakan lingkungan yang mendukung pertumbuhan perempuan berprestasi.

Acara "Perempuan Berkebaya" dihadiri oleh ratusan perempuan pengusaha, akademisi, serta tokoh masyarakat setempat. Berbagai kegiatan diatur untuk membangun koneksi sosial, berbagi pengalaman, dan merayakan kemerdekaan RI  Ke-78 Tahun dalam satu kesatuan budaya.

Dengan semangat kebersamaan dan kebhinekaan, IWAPI Cabang Kolaka berhasil menciptakan momentum yang inspiratif melalui acara "Perempuan Berkebaya". Acara ini tak hanya mengukuhkan solidaritas perempuan pengusaha, tetapi juga menjadi contoh bagaimana perempuan dapat memainkan peran penting dalam memajukan ekonomi dan budaya lokal.

Penulis Berita,
Sari Kartika

Post a Comment

أحدث أقدم