Usninfo- Perlu anda ketahui perkembangan teknologi saat ini memang sangat berpengaruh bagi kehidupan masyarakat dan juga dunia usaha, karena dengan adanya teknologi ini dapat membantu dan memberikan kemudahan bagi masyarakat modern.
Dengan adanya perkembangan teknologi ini, sekarang banyak macam game online yang di buat untuk di mainkan. Mungkin sebagian orang atau seseorang yang tidak mengerti tentang game berfikir bahwa game online hanya memberikan dampak negatif bagi pemain game atau anak-anak mereka, tanpa mengetahui bahwa bermain game online juga dapat menghasilkan uang. Karena sebagian orang tidak mengetahui bahwa game online juga memiliki dampak yang positif.
Baiklah jadi mari kita bahas dampak positif dan Negatif bagi orang yang bermain game online yang di kutip dari detik.com sebagai berikut:
Dampak positif:
- Rasa sportifitas untuk saling menghargai yang di maksud adalah menghormati lawan ketika kalah atau menang agar tidak terjadi cekcok atau pertengkaran.
- Melatih fokus dan juga rasa sabar agar dapat mencapai tujuan dan skor yang tinggi sehingga bisa jadi pemenang.
- Kemampuan Bekerja sesama Tim di haruskan komunikasi aktif saling support dan memberikan semangat.
- Melatih konsentrasi berfikir agar bisa mendapatkan taktik Atau trik yang dapat memecahkan kebuntuan atau membuka jalan yang lain agar bisa menang.
- Dapat membangun kepercayaan diri dan Tim sehingga menjadi kerja sama yang baik.
Selain dampak positif di atas game online juga dapat menghasilkan uang. Ada beberapa game online yang menghasilkan uang salah satunya yaitu: Mobile legens(bang bang).
Namun selain dampak positif tentu saja ada dampak negatif nya yang di kutip dari jagadiri.co.id Yaitu:
Dampak negatif :
- bermain game online akan berpengaruh pada otak, yang bisa saja jadi ketergantungan atau kecanduan. Apabila mengalami kecanduan akan berpengaruh pada fungsi otak.
- Memberikan efek buruk Bagi anak yang bermain game berlebihan.
- mengeluarkan kata-kata kasar.
- emosi yang tidak stabil.
- suasana hati yang gampang berubah-ubah.
- lelah mental juga fisik.
Jadi ketikan kita bermain harus bisa mengatur waktu, kapan waktu yang tepat untuk bermain game. Contohnya pada saat waktu senggang atau untuk menghibur diri pada saat suasana hati tidak bagus. Jangan bermain game terlalu berlebih-lebihan karena itu membawa pengaruh buruk bagi kesehatan fisik dan mental.
Penulis: Juwita
إرسال تعليق