Kolaka 
- Sebuah inovasi baru telah Kembali dikembangkan dari tangan-tangan kreatif mahasiswa Universitas Sembilanbelas November. Grup mahasiswa yang tergabung dalam situs USNINFO.com berhasil mengembangkan produk Virgin Coconut Oil (VCO) dengan kualitas yang diklaim melebihi produk sejenis yang ada di pasaran saat ini.

Produk ini menarik perhatian dari berbagai pihak, salah satunya adalah Hj. Idiawati, SM., SH., anggota DPRD Kolaka. Dalam tatap muka dengan adik-adik mahasiswa usninfo.com, beliau memberikan apresiasi tinggi kepada mahasiswa yang telah berdedikasi dalam riset dan pengembangan produk kesehatan ini. "Ini adalah contoh nyata bahwa pemuda kita memiliki potensi besar dalam bidang inovasi dan kewirausahaan," ujar Idiawati.

Selain memberikan pujian, Hj. Idiawati juga memberikan saran konstruktif bagi para mahasiswa. Ia menyarankan agar tim USNINFO.com segera mendaftarkan produk VCO ini ke dalam kategori Usaha Kecil Menengah (UKM) agar mendapatkan lebih banyak akses terhadap peluang pasar dan dukungan pemerintah. Tak hanya itu, beliau juga menekankan pentingnya pengurusan label halal serta sertifikasi BPOM untuk meningkatkan kepercayaan konsumen terhadap produk ini.

Dengan dukungan yang diberikan serta antusiasme masyarakat, diharapkan produk VCO karya mahasiswa Universitas Sembilanbelas November ini dapat segera beredar luas dan memberikan manfaat bagi masyarakat luas.

Penulis: Amar Muarif

Post a Comment

Previous Post Next Post