Kolaka-7 uang rupiah baru diluncurkan oleh Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dan Gubernur Bank Sentral Perry Warjiyo pada kamis(18/8/2022).

"Dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim dengan mengharapkan ridho Allah yang Maha Kuasa pada hari ini 18 Agustus 2022, saya Perry Wajiyo Gubernur Bank Indonesia bersama Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati resmi meluncurkan 7 pecahan rupiah kertas tahun emisi 2022 sebagai alat pembayaran yang sah di seluruh wilayah republik Indonesia," ucap Gubernur Bank Sentral Perry Warjiyo, dalam Peluncuran Uang Rupiah Kertas Tahun Emisi 2022.

Ketujuh pecahan Uang  tersebut secara resmi berlaku dan diedarkan oleh pemerintah dan Bank Indonesia yang bertepatan pada HUT Kemerdekaan RI ke-77 tahun 2022. Nominal yang di keluarkan terdiri dari Rp.100.000, Rp.50.000, Rp.20.000, Rp.10.000, Rp.5.000, Rp.2.000, dan Rp.1.000.

Kepala Departemen Komunikasi Erwin Haryono mengatakan bahwa dalam uang rupiah kertas terbaru emisi 2022 memiliki desain warna yang lebih tajam, unsur pengaman yang disebut lebih andal, dan ketahanan bahan uang yang lebih baik. Dalam pembaruan pecahan uang kertas tersebut masih mempertahankan gambar pahlawan, tarian, pemandangan alam, dan flora.

Sehubungan dengan seluruh Uang Rupiah kertas ataupun logam yang lama dinyatakan masih tetap berlaku sebagai alat pembayaran yang sah di wilayah Indonesia sepanjang belum dicabut dan ditarik dari peredaran oleh Bank Indonesia.


Sumber: finance.detik.com

Penulis: Selviani

Post a Comment

Previous Post Next Post