Sulawesi- salah satu daerah yang memiliki beraneka ragam jenis makanan khas. Berbicara tentang makanan khas, mungkin yang terlintas di pikiran kita bahwa Coto Makassar adalah makanan khas Sulawesi Selatan yang cukup populer di kalangan masyarakat. Nyatanya, masih ada banyak jenis makanan khas lainnya yang kurang populer namun sangat recommended untuk dicoba para food traveler.
Berikut ini ada 4 jenis makanan khas Sulawesi Selatan yang harus kamu tahu :
1. Lalampa
Lalampa merupakan makanan khas yang berasal dari Manado Sulawesi Tengah. Bahan dasar yang digunakan untuk membuat lalampa adalah beras ketan yang dibungkus dengan daun pisang. Dalam proses pembuatan lalampa dibutuhkan banyak bumbu sehingga menghasilkan cita rasa yang sangat lezat dan nikmat karena rasa gurih rempah-rempahnya tidak akan bisa ditemukan di daerah lain.
2. Nasi jaha
Makanan ini merupakan salah satu makanan khas dari daerah Makassar. Nasi jaha terbuat dari campuran beras putih dan beras ketan sehingga makanan ini menjadi cukup unik. Makanan khas daerah Makassar ini akan terasa lebih nikmat jika dipasangkan dengan cakalang pampis. Nasi jaha digunakan untuk mengiringi beragam momen istimewa di Manado karena tekstur nasi jaha sendiri lebih lembut dan gurih.
3. Kabuto
Jika kalian mencari makanan yang enak untuk dijadikan cemilan maka kalian harus mencoba salah satu makanan khas Sulawesi yang bernama Kabuto. Alasan mengapa Kabuto dijadikan sebagai cemilan karena terdapat taburan ikan asin sehingga menciptakan cita rasa yang gurih.
4. Sagela
Sagela berasal dari Gorontalo yang terbuat dari ikan roa dan biasanya dijadikan sebagai cemilan. Mungkin kalian bingung dan bertanya-tanya mengapa ikan roa bisa dijadikan cemilan. Jawabannya adalah karena sagela memiliki bentuk yang encer berupa sambal yang cocok dimakan dengan bubur. Perpaduan antara sambal dan bubur sering disebut dengan bubur sagela.
Dari berbagai jenis makanan khas di atas kalian pilih yang mana nihh? Selamat mencoba buat kalian para pecinta kuliner.
Penulis: Juwita
Post a Comment